Monday, March 26, 2012

Resep Sup Buntut Komplet



Sop buntut adalah salah satu masakan populer di Indonesia. Terbuat dari potongan ekor sapi yang dimasukkan kedalam kuah kaldu sapi yang agak bening bersama irisan kentang, wortel, tomat, daun bawang, seledry dan taburan bawang goreng. Sop buntut Indonesia dibumbui dengan bawang merah, bawang putih, dan rempah-rempah lokal, seperti merica, pala, dan cengkeh. 


Bahan :
500 gram buntut, dipotong kecil-kecil, direbus dalam 1 liter air
100 gram kacang merah, rebus
3 siung bawang putih, dihaluskan
1 bawang bombay, potong kotak
2 iris jahe, memarkan
2 buah wortel, iris kotak
2 tangkai daun bawang, dipotong-potong
2 tangkai seledri, dipotong-potong
1 buah tomat ukuran besar, dipotong-potong
2 butir cengkeh
Garam dan merica secukupnya
1/2 sdt bubuk biji pala
6 buah sosis sapi, potong 2 cm
2 buah kentang, potong kotak


Cara Membuat :
1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum.
2. Tuang tumisan dalam rebusan buntut, sebelumnya ukur kaldu lebih dahulu. Tambahkan air hingga seluruh kaldu berjumlah 2 liter.
3. Masukkan kentang, wortel, daun bawang, seledri, tomat, cengkeh, garam, merica, dan bubuk biji pala.
4. Setelah kentang setengah matang, masukkan kacang merah dan sosis, masak sampai matang dan angkat.

Resep Soto Bandung



Soto Bandung adalah salah satu makanan khas kota Bandung. Soto Bandung ini terdiri dari daging sapi, lobak, nasi putih, taburan kacang kedelai, seledri, dan bawang goreng. Soto Bandung juga bisa dihidangkan bersama perkedel, tempe, kerupuk dan jeruk nipis. 


Bahan :
500 gram daging sapi
200 gram kacang kedelai
250 gram lobak, kupas dan iris tipis bulat
50 gram bawang merah
20 gram bawang putih
10 gram serai
10 gram jahe, memarkan
20 gram seledri, iris kasar
50 gram daun bawang, iris kasar
1 sdm kecap manis
Garam dan lada halus secukupnya


Cara Membuat :
1. Daging sapi direbus dengan 2 1/2 liter air.
2. Masukkan serai dan jahe sampai empuk. Setelah itu iris-iris kecil, sementara itu kaldunya disaring.
3. Kacang kedelai direndam air beberapa saat, tiriskan kemudian digoreng.
4. Bawang merah dan bawang putih dihaluskan, lalu masukkan ke dalam kaldu yang telah disaring. kemudian didihkan.
5. Tambahkan kecap dan irisan daging sapi, beri lada dan garam secukupnya. Masukkan juga lobak, 15 menit kemudian angkat.
6. Hidangkan dalam mangkuk, taburi irisan seledri, daun bawang, dan kacang kedelai goreng.

Sunday, March 25, 2012

Resep Coto Makassar



Coto Makassar atau Coto Mangkasara adalah makanan tradisional Makassar, Sulawesi Selatan. Makanan ini terbuat dari jeroan (isi perut) sapi yang direbus dalam waktu yang lama. Rebusan jeroan bercampur daging sapi ini kemudian diiris-iris lalu dibumbui dengan bumbu yang diracik secara khusus. Coto dihidangkan dalam mangkuk dan dimakan dengan ketupat dan "burasa" .


Bahan :
400 gram jeroan sapi ( hati, babat, usus, limpa, paru, jantung ), potong dadu
200 gram daging sandung lamur, potong dadu
1700 cc kaldu sapi
2 sdm minyak goreng
Bumbu :
1/2 sdm ketumbar, sangrai dan haluskan
1/2 sdt jinten, sangrai dan haluskan
1/2 sdt lada butir, haluskan
3 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
7 siung bawang putih, haluskan
60 gram kacang tanah, sangrai dan haluskan
1 sdm air jeruh nipis
3 sdm daun bawang iris halus
1 sdm bawang goreng
1 sdm seledri cincang
Garam secukupnya
Sambal :
2 sdm tauco
40 gram cabai rawit, kukus dan haluskan
2 buah cabai merah, haluskan
3 sdm kecap manis
1 sdm air jeruk nipis


Cara Membuat :
1. Rebus daging dan jeroan sampai empuk, angkat dan sisihkan kaldunya. Tumis semua bumbu sampai harum, masukkan daging dan jeroan, aduk rata.
2. Masukkan kaldu sapi dan masak sampai bumbu-bumbu meresap.
3. Sesaat sebelum diangkat, tambahkan kacang tanah sangrai yang telas dihaluskan.
4. Siapkan pinggan saji, atur semua bahan isi di dalamnya, tuangkan kuah kaldu panas dan taburi daun bawang, bawang goreng dan seledri cincang.
5. Hidangkan dengan dilengkapi dengan sambal pelengkap.
6. Sambal : Campur semua bahan sambal dan aduk rata, hidangkan terpisah sebagai pelengkap.

Resep Kue Talam Ubi



Talam ubi adalah makanan khas Indonesia, bahan dasar kue talam ubi ini terdiri dari tepung beras, tepung sagu, dan santan. bentuk kue talam ubi ini tergantung pada cetakan, bisa seperti mangkuk kecil atau kotak. 


Bahan Bawah :
Ubi 1/2 kg
Air mendidih 150 cc
Tepung beras 150 gram
Sagu 100 gram
Santan cair 2 gelas
Garam 1/2 sdm
Gula pasir 250 gram
Sepuhan kuning secukupnya


Bahan Atas :
Santan kental 2 gelas
Tepung beras 60 gram
Tepung kanji 30 gram
1 sdm peres garam halus


Cara Membuat : 
1. Kukus ubi sampai matang, kupas dan haluskan.
2. Tepung beras dicampur dengan air panas sambil aduk rata, masukkan ubi, tepung sagu, santan encer dan gula pasir, aduk sampai rata dan saring.
3. Ambil cetakan kue, poles dengan minyak, tuang adonan kecetakan ( 3/4 isi ), lalu kukus sampai matang.
4. Tuang santan kental yang sudah dicampur sagu dan garam.
5. Taruh di atas adonan tadi, kemudian kukus lagi sampai matang.

Resep Kue Sakura



Bahan A :
Gula pasir 150 gram
Air 150 cc


Bahan B :
Gula pasir 100 gram
Telur 2 butir
Terigu 200 gram
Mentega cair 40 gram
Bumbu spekuk 1 sdt
Soda kue 1 sdt
Garam 1/4 sdt

Cara Membuat :
1. Panaskan gula pasir sampai meleleh dan berwarna coklat,tuang air, aduk rata, masak hingga mendidih dan angkat.
2. Ayak jadi satu tepung terigu, soda kue, bumbu spekuk dan garam, masukkan dalam kocokan telur dan gula pasir yang telah mengembang dan putih. lalu satuka karamel dan mentega cair, aduk sampai rata.
3. Masukkan dalam cetakan sakura yang sudah diolesi mentega.
4. Siapkan dandang, kukus adonan selama 35 menit dan angkat.

Thursday, March 22, 2012

Resep Putu Ayu



Bahan :
Tepung beras 250 gram
Tepung ketan 250 gram
Kelapa parut 200 gram
Garam 1/4 sdt
Vanili 1/4 sdt
Santan secukupnya


Cara membuat :
1. Campur tepung beras, tepung ketan, garam, vanili, dan tuang santan sedikit demi sedikit, aduk sampai rata.
2. Siapkan cetakan putu ayu, olesi dengan minyak, taruh parutan kelapa yang sudah dikukus, tekan sedikit supaya padat, lalu masukkan adonan.
3. Kukus selama 35 menit, dan angkat.
4. Panas-panas keluarkan putu ayu dari cetakan.

Resep Kue Nagasari


Nagasari adalah sejenis kue yang terbuat dari tepung beras, tepung sagu, santan, dan gula yang diisi pisang. Kue ini biasanya dibalut dengan daun pisang lalu dikukus. Selain bahan yang tersebut di atas, nagasari juga sering dikukus dengan balutan daun pandan sehingga menimbulkan aroma yang khas.



Bahan :
Tepung beras 500 gram
tepung kanji 100 gram
1 butir kelapa untuk santan
gula secukupnya
garam 1/2 sdt
pisang raja yang sudah tua secukupnya
daun pisang untuk bungkus secukupnya


Cara membuat : 
1. Pisang dipotong-potong, kira-kira 1 pisang di jadikan 4 potong.
2. Campurkan kedua tepung tadi dengan santan yang sudah dihangatlah lebih dulu, lalu uleni sampai rata, terus campurkan gula dan garam.
3. Daun pisang digulung, taruhlah adonan dalam daun tadi.
4. Tiap gulung diberi 1 potong pisang, kemudian lipat ( jangan sampai pecah ).
5. Kukuslah sampai matang, baru angkat dan hidangkan bila sudah dingin.

Resep Lumpia Basah



Bahan : 
Kulit :
150 gram terigu
250 cc air
150 cc susu segar
1/2 sdt garam
4 sdm minyak goreng
1 butir telur
Isi :
200 gram udang kupas, cincang kasar
100 gram daging ayam, cincang kasar
250 gram rebung matang, iris bentuk korek api
4 sdm minyak goreng
4 siung bawang putih
1 batang seledri, cincang kasar
1 sdt garam
1/2 sdt merica
1/2 sdt gula pasir


Cara membuat :
Kulit :
1. Campur terigu, telur, air, dan garam, aduk. masukkan minyak goreng, aduk.
2. Siapkan wajan pipih ukuran 13,5 cm, olesi dengan minyak goreng.
3. Panaskan, tuang 1 sendok sayur adonan untuk membuat dadar tipis. kerjakan berulang sampai adonan habis.
Isi :
1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih sampai harum, masukkan udang dan ayam, tumis hingga berubah warna.
2. Tambahkan rebung, garam, merica, dan gula, masak sampai matang dan angkat.
3. Penyelesaian : Ambil selembar kulit, isi dengan 2 sendok makan isian dan lipat.

Resep Kue Pukis


Pukis adalah sebuah kue khas Indonesia.  Kue ini dibuat dari adonan telur, gula pasir, tepung terigu, ragi dan santan. Adonan itu kemudian dituangkan ke dalam cetakan serta dipanggang. Pukis dapat dikatakan sebenarnya adalah modifikasi dari kue wafel. Variasinya bermacam-macam, diberi taburan coklat butir, keju, irisan daging, atau kacang.


Bahan :
Telur ayam 3 butir
Gula halus 75 gram
Tepung terigu 150 gram
Gist 1 sdt
Air hangat 3 sdm
Santal kental 180 cc direbus dan dinginkan
Sedikit margarin


Cara Membuat :
1. Kocok telur dan gula sampai mengembang.
2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok, setelah merata masukkan gist yang sudah direndam dalam air suam-suam kuku, kemudian aduk sampai rata.
3. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk.
4. Diamkan adonan selama 4-5 jam supaya adonan mengembang.
5. Panaskan cetakan kue pukis yang telah diolesi minyak di atas api.
6. Setelah panas, isi dengan adonan, tutup dan panggang di atas api sampai kue matang.
7. Setelah matang, keluarkan kue dari cetakan. Olesi dengan margarin dan beri taburan coklat butir.

Resep Putu Tegal



Bahan :
Tepung ketan
Pisang raja yang matang
Kelapa parut
Gula pasir
Sedikit garam


Cara Membuat :
1. Pisang raja dipotong serong panjang, tebalnya kira-kira 1/2 cm.
2. Tepung ketan diadoni dengan sedikit air sampai menjadi adonan yang dapat dikepal ( jangan kelembekan, adonan harus keras ).
3. Sediakan langseng, alasi dengan serbet, letakkan irisan pisang di atas serbet.
4. Ayak tepungnya dengan ayakan putu lalu tutup irisan pisang dengan tepung kira-kira 1 jari tebalnya.
5. Ratakan, kukus sampai matang, lalu potong persegi. letakkan potongan kue ini di selembar daun pisang, letakkan terbalik sehingga pisangnya berada di atas.
6. Taburi gula pasir dan parutan kelapa yang sudah dicampur dengan garam.

Resep Kue Pancong



Bahan :
Tepung beras 100 gram
Tepung beras 50 gram
Santan 200 cc
Daun pandan 2 lembar
1/2 sdt garam
Kelapa parut 100 gram
Air 200 cc
Telur 1 butir


Cara membuat :
1. Masak 50 gram tepung beras bersama santan, daun pandan, dan garam hingga kental sambil diaduk rata.
2. Campur 100 gram tepung beras bersama parutan kelapa, aduk rata. tuangkan adonan tepung yang telah dimasak, lalu menyusul air dan telur, aduk rata.
3. Panaskan cetakan kue pancong, oleskan minyak. tuang 2 sendok makan lalu letakkan cetakan di atas api, bakar sampai matang. selama di atas api, cetakan harus ditutup.
4. Setelah matang, keluarkan kue dari cetakan.
5. Sajikan kue dengan taburan gula pasir atau gula palem.

Resep Kue Klepon



Bahan :
2 ons gula jawa
0,5 kg tepung ketan
10 helai daun suji
Kelapa parut secukupnya
Garam secukupnya
Air hangat secukupnya
Kapur sirih secukupnya


Cara Membuat :
1. Tumbuk daun suji sampai benar-benar halus lalu tuang air kapur sirih dan diremas untuk disaring, lalu diambil airnya.
2. Uleni tepung ketan dengan air hangat secukupnya serta air kapur sirih dan daun suji.
3. Bentuk adonan bulat-bulat sebesar kemiri dan di tengahnya diberi gula jawa secukupnya ( jangan sampai bocor )
4. Rebus adonan klepon yang telah dibentuk tadi ke dalam air mendidih yang dicampur garam secukupnya, sampai terapung dan matang.
5. Gulingkan dikelapa parut sampai rata.

Wednesday, March 21, 2012

Resep Rujak Pengantin



Bahan :
1 kg kacang tanah dan goreng
1/2 ons ebi
1/4 kg cabe giling
1 kg gula merah
1/2 kg gula pasir
5 butir telur rebus
Garam dan cuka secukupnya


Sayur-mayur :
1 buah kol
1 kg tauge
1 kg ketimun
5 buah tahu
1 ikat daun slada
1 buah nanas


Cara Membuat :
1. Kacang digiling 2/3, gula merah direbus, dimasak dengan kacang tanah.
2. Ebi direndam dan direbus, digiling halus dan dimasak dengan cabe giling, tambahkan gula putih dan cuka.
3. Telur dan sayuran dipotong menurut selera, dan diaduk dengan bumbu-bumbu di atas, lalu taburi dengan sisa kacang goreng. 
4. Hidangkan sewaktu akan disantap.


NB : Tambahkan kerupuk jika suka.

Resep Kangkung Balacan



Bahan :
1 ikat kangkung yang sudah dipetik dan dicuci bersih
1 buah tomat, potong menjadi 8
Bumbu yang ditumbuk kasar :
3 buah cabai merah
2 buah cabai rawit
6 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt terasi
Garam secukupnya
Gula menurut selera
Minyak goreng


Cara Membuat :
1. Rebus kangkung, angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu yang sudah ditumbuk sampai harum dan matang, kemudian masukkan tomat, masak sampai layu.
3. Hidangkan rebusan kangkung dengan menyiram bumbu di atasnya. Siap sajikan.

Resep Cah Kapri



Bahan :
300 gram kapri
250 gram udang basah 
1 buah wortel, iris tipis.
Bumbu :
2 siung bawang putih, memarkan
1/2 sdt vetsin
2 sdm mentega
Garam dan lada halus secukupnya


Cara Membuat :
1. Tumis bawang putih sampai kuning.
2. Masukkan udang dan kapri, bubuhkan garam, lada halus dan vetsin.
3. Tutup wajan hingga 5 menit, baru diangkat dari api.

Resep Brokoli Masak Jamur



Bahan :
10 gram jamur kuping
250 gram rebung, potong tipis
2 batang seledri, iris halus
1 tangkai brokoli, potong kuntum
1/2 buah wortel, iris tipis
300 cc air
2 siung bawang putih, cincang
4 siung bawang merah, iris halus
Minyak secukupnya untuk menumis
Bumbu :
Garam, merica secukupnya
1 sdt kecap ikan
1/2 sdt minyak wijen
2 sdm saus tiram


Cara Membuat :
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
2. Beri bumbu lainnya, masak sebentar, kemudian tambahkan bahan lain. Masak sampai matang semuanya.
3. Angkat dari api, dan siap dihidangkan.

Wednesday, March 14, 2012

Resep Tahu Gejrot



Bahan :
16 buah tahu goreng, potong jadi 2
4 siung bawang putih
2 buah cabai merah
4 buah cabai rawit
5 buah bawang merah
2 buah cabai hijau
3 sdm air asam
1 sdm kecap manis
250 cc air
1 sdm gula merah
1/2 sdt garam
1 sdm bawang merah goreng


Cara Membuat :
1. Haluskan bawang putih, cabai merah, cabai rawit, bawang merah, cabai hijau, gula merah dan garam. Lalu masukkan air asam, air, dan kecap manis, aduk rata, masak hingga mendidih, angkat dan sisihkan.
2. Letakkan tahu goreng di atas piring saji, tuangkan saus tadi, lalu taburi dengan bawang goreng di atasnya, sajikan.

Resep Bola-bola Tahu



Bahan :
2 buah tahu putih, dihancurkan
200 gram udang, kupas kulitnya dan cincang
1 siung bawang putih, haluskan
1 batang daun bawang, iris 1 cm
Garam dan gula secukupnya
1 sdm saus tiram
1 siung bawang putih, memarkan
Tepung sagu untuk mengentalkan


Cara Membuat :
1. Campur tahu, udang dan bawang putih, garam, dan gula, aduk rata buat menjadi bola.
2. Goreng bola-bola tersebut dengan minyak banyak sampai kecoklatan, sisihkan.
3. Membuat saus : sisakan 1 sdm minyak, tumis bawang putih yang dimemarkan, masak sampai kekuningan, masukkan saus tiram dan tambahkan sedikit air dan gula, tunggu sampai mendidih lalu kentalkan dengan tepung sagu.
4. Atur bola-bola tahu di mangkuk/piring, taburi daun bawang dan siram dengan sausnya.

Resep Sambal Goreng Hati



Bahan :
500 gram hati sapi, kukus, potong dadu
10 buah cabai merah, buang biji, iris serong
2 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
5 lembar daun jeruk
10 mata petai
1 sdm bawang goreng untuk taburan
Minyak goreng secukupnya
Bumbu Dihaluskan :
10 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jari lengkuas
2 sdm air asam jawa
1 sdt garam
1 sdt terasi
2 sdt gula pasir


Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun salam, serai, daun jeruk, hati kukus dan petai, aduk rata dan masak sampai matang.
2. Masukkan cabai iris, aduk sebentar dan taburi bawang goreng, hidangkan.

Resep Sambal Cumi



Bahan :
2 sdm minyak sayur
1 buah tomat merah, cincang
1 lembar daun jeruk purut
1 lembar daun salam
250 gram cumi-cumi ukuran sedang yang sudah bersih, iris tipis
250 cc santan
1 sdm air jeruk nipis
Bumbu Dihaluskan :
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah
1 sdt serai iris halus
1/2 sdt terasi goreng
1 sdt gula pasir
1 sdt garam


Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan tomat, daun jeruk, dan daun salam, aduk hingga mendidih.
2. Masukkan cumi, aduk hingga kaku.
3. Tuangi santan, beri air jeruk dan masak dengan api kecil hingga kuah mengental.
4. Angkat dan sajikan hangat.
Untuk 6 orang

Resep Sup Seafood



Bahan :
3 ekor ikan kakap fillet
5 ekor udang
1 ekor cumi
1 batang serai
1 buah jeruk peras
1 lembar daun sop/daun bawang
1 kaldu sapi
1 sdm garam
Bawang goreng secukupnya


Cara Membuat :
1. Masukkan ikan ke air mendidih sampai matang, kemudian masukkan udang dan cumi.
2. Masukkan serai, garam dan kaldu sapi, masak sampai matang dan angkat.
3. Taburkan daun sop/bawang, bawang goreng dan jeruk peras dalam sop, sajikan hangat.

Resep Sup Bakso Ikan



Bahan :
20 buah bakso ikan
1 buah bawang bombay sedang, iris-iris
200 gram sayuran ( wortel, jagung, polong )
2 batang daun bawang iris 1/2 cm
1 sdm kecap asin
1 sdt saus tiram
Garam, gula secukupnya
merica secukupnya
1250 cc kaldu
Air sagu ( 2 sdm sagu )
2 sdm margarin
Bumbu Halus :
3 siung bawang putih dihaluskan


Cara Membuat :
1. Panaskan 2 sdm margarin, masukkan bawang putih sampai kekuningan.
2. Masukkan sayuran, bawang bombay, aduk sampai agak layu, kemudian masukkan kaldu, masak sampai mendidih dan sayuran masak, lalu masukkan bumbu dan bakso ikan, masak sampai mengapung, kentalkan dengan air sagu, aduk sebentar dan angkat.

Tuesday, March 13, 2012

Resep Ifumi



Bahan :
250 gram mi basah, siram air hangat, tiriskan
Minyak goreng secukupnya
3 siung bawang putih, cincang
150 gram daging ayam, iris tipis
100 gram udang segar, belah punggungnya
100 gram cumi segar
200 cc air
1 cm jahe, memarkan
1 sdm penyedap rasa ayam
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
5 buah bakso sapi, iris
1 batang wortel, potong serong
100 gram jamur kancing, iris
50 gram kembang kol
50 gram kacang kapri
1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Taburan : Daun ketumbar
Pelengkap : Acar mentimun dan cabai rawit


Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, goreng mi hingga kering, angkat dan sisihkan.
2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai harum, masukkan ayam, udang, cumi dan jahe, tambahkan air, penyedap rasa ayam, garam, dan merica, didihkan.
3. Masukkan bakso, wortel, jamur, kembang kol, dan kapri, masak sebentar hingga sayuran matang, kentalkan dengan larutan tepung maizena, masak sebentar, angkat.
4. Taruh mi dalam pinggan, tuangkan kuah di atasnya dan sajikan panas bersama acar cabai.
Untuk 4 orang.

Resep Mi Kocok



Bahan :
1/2  kikil/kaki sapi, rebus sampai empuk, buang airnya
Potong kikil kotak-kotak kecil ( kalau menggunakan daging, kaldu dagingnya dapat digunakan )
3 buah tulang iga, direbus sampai empuk
Garam, merica dan gula pasir secukupnya
Kuah mi :
Rebusan tulang iga, ukur sampai 1500 cc
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih, haluskan lalu tumis
1 sdm bumbu dasar putih
1/2 sdm bawang putih goreng, haluskan
Pelengkap :
1 sdm daun bawang, iris halus
200 gram tauge
200 gram mi basah
12 buah bakso
2 sdm bawang goreng
Kikil yang sudah dipotong-potong


Cara Membuat :
1. Didihkan kaldu, masukkan bumbu tumisan atau bumbu dasar putih dan bawang putih goreng halus.
2. Masukkan garam, merica, dan gula, masukkan baksonya dan didihkan.
3. Seduh tauge sebentar di kuah mi tadi, angkat dan atur dalam mangkuk.
4. Beri mi, taburi kikil, siram dengan kuahnya, taburi daun bawang dan bawang goreng, sajikan panas-panas.

Resep Kepiting Saus Padang



Bahan :
3 ekor kepiting segar
Minyak sayur
3 sdm minyak sayur
6 siung bawang merah, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, cincang halus
4 sdm saus cabai pedas
1 sdt cabai merah giling
2 sdm saus tomat
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
75 ml air


Cara Membuat :
1. Cuci bersih kepiting, buang kakinya, memarkan capitnya.
2. Goreng kepiting dalam minyak panas dan banyak hingga matang dan kering, angkat dan tiriskan.
3. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, tambahkan jahe, saus cabai, cabai giling, saus tomat, merica bubuk, garam dan air.
4. Aduk hingga mendidih, masukkan kepiting goreng, aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.

Resep Cumi Asin Cabai Hijau



Bahan :
3 sdm minyak
200 gram cumi asin, seduh dengan air panas, tiriskan
4 siung bawang putih, iris tipis
8 siung bawang merah, iris tipis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
10 buah cabai hijau, iris serong
3 buah tomat, belah-belah
2 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, iris serong
4 buah belimbing wuluh, iris 1/2 cm
1 sdm gula pasir
100 cc air
1/2 sdt garam


Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, lalu masukkan cumi, goreng hingga setengah matang, angkat dan sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, lalu masukkan daun salam, lengkuas, cabai hijau, tomat, daun bawang, belimbing wuluh, dan gula, aduk rata, masak hingga layu.
3. Masukkan cumi tadi, aduk rata, lalu tambahkan air dan garam, aduk rata, masak hingga matang dan kental, angkat dan sajikan hangat-hangat.

Resep Soto Betawi



Bahan :
300 gram daging sandung lamur
300 gram jerohan sapi
1000 cc kaldu daging
500 cc santan kental
2 sdm minyak goreng
Bumbu :
2 cm jahe, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
2 sdm kecap manis
2 lembar daun salam
2 cm kayu manis
Garam secukupnya
Haluskan :
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt pala
3 butir kemiri, goreng
1/2 sdt jinten, sangrai
1 sdt lada butir
1 sdt ketumbar, sangrai
Pelengkap :
2 buah tomat, belah empat
Emping goreng
1 sdm seledri cincang untuk taburan
1 batang daun bawang, iris halus
sambal cabai rawit


Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis semua bumbu halus sampai harum. Tambahkan daging, jerohan dan bumbu-bumbu yang lain, aduk sampai berubah warna.
2. Tambahkan kaldu dan masak sampai mendidih, tuangkan santan dan masak kembali sampai kuah agak mengental.
3. Siapkan mangkuk saji, masukkan daging, jerohan, seledri, daun bawang dan tomat. Tuangkan kuah soto, taburi bawang goreng dan emping.
Hidangkan segera selagi panas.

Resep Soto Padang



Bahan :
400 gram daging tanpa lemak, rebus lalu goreng
1700 cc kaldu daging
2 sdm minyak
Bumbu :
2 lembar daun jeruk purut
2 batang serai, memarkan
1 sdt pala halus
2 buah cengkeh
1 sdt cuka
1 sdt gula pasir
Haluskan :
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm kunyit, bakar
1 sdt lada butir
Garam secukupnya
Pelengkap :
100 gram soun, seduh dengan air panas, tiriskan
1 batang daun bawang, iris halus
1 sdm bawang goreng
perkedel kentang
kerupuk
Sambal :
5 buah cabai merah
3 siung bawang merah
Garam secukupnya


Cara Membuat :
1. Rebus daging dengan sedikit garam,setelah empuk goreng sampai kuning kecoklatan, potong sesuai selera dan sisihkan.
2. Panaskan minyak dan tumis semua bumbu sampai harum, masukkan kaldu daging, masak sampai mendidih.
3. Siapkan mangkuk saji dan atur semua bahan isi di dalamnya, siram dengan kuah soto panas. Hidangkan segera.
4. Sambal cabai :  Kukus semua bahan sambal, tambahkan sedikit garam dan haluskan, hidangkan sebagai pelengkap soto.

Resep Botok Jagung Manis



Bahan :
250 gram jagung manis
1/4 butir kelapa muda, parut
1 genggam daun kemangi
2 lembar daun salam, iris halus
4 buah cabai rawit utuh
Bumbu Dihaluskan :
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
3 buah cabai merah
Garam, gula pasir dan merica secukupnya


Cara Membuat :
1. Campur semua bahan dan bumbu halus, bagi menjadi 4 bagian.
2. Masing-masing bagian bungkus dengan daun pisang.
3. Kukus selama 30 menit, angkat dan hidangkan.